PENDIDIKAN
- Strata 1
- Strata 2
- Strata 3
Mujiburrahman lahir di Aceh Besar pada tanggal 08 September 1971, dan sekarang beralamat di Jln. T. Muda Rayeuk No. 2 Kampung Pineung Banda Aceh. Pekerjaan sebagai dosen senior di Prodi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry, Banda Aceh. Menyelesaikan studi Strata Satu (S1) pada Tadris Pendidikan Agama Islam Fak. Tarbiyah IAIN Ar-Raniry Banda Aceh tahun 1995. Melanjutkan Pendidikan Magister di Prodi Studi Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung tahun 2000, dan memperoleh gelar Doctor of Philosophy (Ph.D) dalam bidang Cognitive Science and Education dari Universiti Utara Malaysia tahun 2010. Dan pada akhir Desember 2020 memperoleh gelar pangkat akademik Guru Besar (Profesor) Pemikiran Pendidikan Islam dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
Prof. Mujiburrahman pernah menjabat sebagai Kepala Lembaga Penelitian (Lemlit) IAIN Ar-raniry periode 2010 s.d 2012, Wakil Dekan I Fakultas Tarbiyah Periode 2012 s.d 2014, Dekan FTK periode 2014 s.d 2018 dan Rektor UIN Ar-Raniry Banda Aceh Periode 2022 s. d 2026.
Dia juga dikenal sebagai pendiri lembaga Pusat Kajian Pendidikan dan Masyarakat (PKPM) Aceh. Banyak buku dan artikel jurnal yang telah ditulis dan dipublikasi, diantaranya:
- Buku Pendidikan Berbasis Syariat Islam, Zahir Publishing, Yogyakarta, 2017.
- Buku: Ulama di Bumi Syariat: Sejarah, Eksistensi dan Otoritas, Dinas Syariat Islam Provinsi Aceh, tahun 2014.
- Buku: Manajemen Berbasis Sekolah Berorientasi Pelayanan Publik: Teori dan Implementasinya, Zahir Publishing, Yogyakarta, 2029.
- Revormulation of Competency Development of Lecturers of State Islamic Religious Universities in Indonesia After Covid-19, Asian Journal of University Education (AJUE), issue in January 2022.
- The Cultural Survival of Traditional Islamic Education: Dayah Ulee Titi in Modern Aceh, Indonesia, Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, VOL: 10/NO: 02 Agustus 2021.
- Structuration in Religious Education: The Ideological Burdens of Islamic Education in Indonesian Schools, International Journal of Innovation, Creativity and Change. www.ijicc.net Volume 11, Issue 6, 2020.
- STATE AND RELIGION IN ACEH: The Competences of Religious Education Teachers (Referring to ACT 14, 2005), Journal Al ALBAB, Volume 8 Number 1 June 2019.